--> Skip to main content

Penilaian Pencapaian Pramuka Garuda Kwarran Purwokerto Utara

Kwarran Purwokerto Utara resmi menyelenggarakan Penilaian Pencapaian Pramuka Garuda pada hari Minggu, 3 September 2023 di SMP N 9 Purwokerto. Sebanyak 180 Pramuka Garuda Golongan Siaga dan 11 Pramuka Garuda Golongan Penggalang dari 21 Pangkalan se-Kwarran Purwokerto Utara mengikuti kegiatan penilaian tersebut. Pengujian yang dilakukan hari ini meliputi wawancara pencapaian TKK, SKK dan SKU; praktik keterampilan komputer dan keterampilan membuat hasta karya.

Kegiatan dimulai dengan apel pembukaan. Apel diikuti oleh jajaran Mabiran, Mabikel, unsur Mabi dan Pengurus Kwarran Purwokerto Utara. Perwakilan Pengurus Kwarcab Banyumas yaitu Kak Aryani dan Kak Sapto juga turut hadir mendukung kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya, KaKwarran Purwokerto Utara menyampaikan rasa syukur dan terimakasih atas antusiasme para Pramuka Garuda, KaMabigus dan Pembina dalam menyukseskan kegiatan hari ini dan Pengukuhan Pramuka Garuda Tingkat Kwarcab Banyumas nantinya. “Ikutilah kegiatan hari ini dengan gembira dan ceria. Pelantikan Pencapaian Garuda Kwarcab Banyumas Insya Allah akan dilaksanakan secara serentak bagi ribuan peserta yang telah lulus tahap administrasi dan penilaian di GOR Satria Purwokerto pada 16 September 2023”. imbuhnya