--> Skip to main content

Kak Haykal, Peraih Juara I Duta Humas Kwartir Cabang Banyumas Tahun 2023

 Mengenal Lebih Dekat Kak Haykal, Peraih Juara I Duta Humas Kwartir Cabang Banyumas Tahun 2023




PURWOKERTO – Peraih Juara I Duta Humas Kwartir Cabang Banyumas Tahun 2023, Kak M. Haykal Putra Pratama, merupakan penegak dari pangkalan SMK Wiworotomo Purwokerto yang saat ini masih di kelas X jurusan Ternik Permesinan (TPM) dan berasal dari Jatisaba, Cilongok. Kak Haykal, biasa ia disapa, juga merupakan salah satu anggota Saka Milenial Kwarcab Banyumas. 


Dalam wawancaranya melalui sambungan telepon, Kak Haykal menceritakan awal mulanya bisa mengikuti lomba duta humas ini yaitu dari keikutsertaannya dalam anggota Saka Milenial. Kak Haykal juga sudah aktif di pangkalan yaitu menjabat sebagai krani. 


Sosok yang ternyata memiliki hobi membaca novel dan mendengarkan musik pop ini juga menjelaskan apa saja motivasinya dalam mengikuti kompetisi ini yang mana saingannya tidaklah sedikit. 


"Motivasi saya yang pertama tentunya dorongan orang tua yang selalu mendukung kegiatan saya baik di sekolah atau luar asalkan positif. Kemudian terus belajar, berlatih. Seperti sebuah pesan 'Ambilah peran sebanyak mungkin'. Dari sana saya menjadi lebih bersemangat untuk belajar menjadi manusia yang lebih baik lagi dan lebih bermanfaat lagi." Tutur Kak Haykal. 


Selanjutnya, Kak Haykal juga menjabarkan kegiatannya saat ini. Kegiatan-kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut Lomba Duta Humas bahwa ia sudah mulai aktif dilibatkan dalam beragam kegiatan di tingkat Kwarcab Banyumas untuk berlatih membuat reportase. Hal itu sebagai persiapan ajang Duta Humas Kwartir Daerah Jawa Tengah yang finalnya akan dilaksanakan prakiraan bulan Juli besok. 


Melalui pesan WhatsApp, pembina pramuka pangkalan SMK Wiworotomo, Kak Muhammad Arif Januar, S. T.  memberikan tanggapan terhadap prestasi Kak Haykal. 


"Kami tim Pembina Pramuka SMK Wiworotomo Purwokerto merasa bangga adik adik Penegak bisa mengikuti lomba atau kompetisi yang diadakan oleh Kwarcab, bagi kami adik Penegak sudah berani berkompetisi saja kami sudah sangat bangga karena mereka punya jiwa keberanian dan jiwa kompetisi. Dan Juara adalah bonus bagi proses yang sudah meraka lalui." Jelasnya. 


Kak Haykal yang sangat suka pelajaran Bahasa Indonesia dan bercita-cita kelak bisa menjadi pengusaha ini di akhir wawancara berharap ia bisa memberikan yang terbaik bagi Kwarcab Banyumas dan pangkalan.