--> Skip to main content

Ngopi (Ngolah Pikir) Bersama Kak Sekcab Banyumas

 Ngopi (Ngolah Pikir) Bersama Kak Sekcab Banyumas



Ngobrol asik kepramukaan dengan Sekretaris Cabang Banyumas Kak Wahyu Handoko bertempat di warung makan seduluran area parkir wisata Baturaden 5 Oktober 2022 diantaranya turut hadir Kak Iguh Widodo, Kak Novi Aji dan Kak Muhammad Agus Sofyan Purna Dewan Kerja Cabang (DKC) Angkatan 2000an kegiatan ini bertujuan untuk temu kangen antar sesama Dewan Kerja Cabang (DKC).


Disela kesibukan dan padatnya jadwal lomba tingkat III kwartir Cabang Banyumas ka Wahyu handoko masih menyempatkan diri untuk sekedar bercengkrama dengan rekan rekan purna DKC tahun 2000an yang sengaja di undang untuk ngopi bareng duduk santai, sejenak melupakan kesibukan kegiatan lomba tingkat III Kwartir Cabang Banyumas.


"Mari kita wujudkan andik andik di gugus depan sekabupaten Banyumas dengan jiwa jiwa yang berkarakter dengan pencapaian Tanda Kecakapan Khusus (TKK) pramuka dengan maksud menyiapkan dan menciptakan generasi yang siap hidup dan berkembang di lingkungan masyarakat berbekal Tanda Kecakapan Khusus (TKK) dan tidak lepas dari nilai nilai Pancasila dan Dasadharma Pramuka" Ujar Wahyu Handoko selaku Sekretaris Cabang Banyumas di sela obrolan santai.


"Dan jangan takut punah jangan terlalu nyaman dengan jabatan atau prestige yang telah dicapai saat ini, karena pada hakikatnya manusia itu akan punah oleh karena itu kewajiban kita adalah meregenarsi jiwa muda yang siap hidup di masyarakat melalui gerakan pramuka" tambah Kak Novi aji.